Radio Muwahiddin

Senin, 16 Februari 2015

Program “BELAJAR LANGSUNG KEPADA MASYAIKH AHLUS SUNNAH” (melalui sarana Radio Streaming dan Audio)

Program “BELAJAR LANGSUNG KEPADA MASYAIKH AHLUS SUNNAH”
(melalui sarana Radio Streaming dan Audio)

———————————————————-

Bismillah
Dengan memohon pertolongan Allah dan mengharap ridho-Nya

Kami menawarkan kepada segenap ikhwah yang bersemangat menuntut ilmu, untuk MENGIKUTI durus para masyaikh ahlus sunnah yang kami kemas dalam Program :
“BELAJAR LANGSUNG KEPADA MASYAIKH AHLUS SUNNAH”



Program tersebut melalui siaran 📻 Radio | Manhajul Anbiya dan audio. Rinciannya sebagai berikut :

1⃣ Durus akan kami siarkan melalui Radio | MANHAJUL ANBIYA 3, dengan jadwal  sebagai berikut :

————————————-
Setiap SENIN & RABU

a. 16.30 WIB : Syarh “MARHABAN YA THALIBAL ILMI”, bersama asy-Syaikh Usamah al-‘Amri hafizhahullah

b. 20.00 WIB : Syarh “AL-QAWA’ID AL-ARBA” dan “AL-USHUL ATS-TSALATSAH”, bersama al-‘Allamah asy-Syaikh DR. Muhammad bin Hadi al-Madkhali hafizhahullah
——————————————
Setiap SELASA & KAMIS
a.  16.30 WIB : Syarh “TALKHISH AL-HAMAWIYYAH”, bersama asy-Syaikh Khalid azh-Zhafiri hafizhahullah

b.  20.00 WIB : Syarh “AL-IBANAH ASH-SUGHRA”, bersama bersama al-‘Allamah asy-Syaikh DR. Muhammad bin Hadi al-Madkhali hafizhahullah.
——————————————

2⃣ Durus akan disiarkan sesuai jadwal di atas insya Allah. Apabila materi dars telah selesai akan segera dilanjutkan dengan materi berikutnya, insya Alllah.

3⃣ SILAHKAN, agar bisa mengikuti dars sesuai dengan jadwal di atas. Sehingga pada waktu yang sudah dijadwalkan tersebut antum benar-benar MEMPERSIAPKAN DIRI dan KONSENTRASI mengikuti dars.

4⃣ Setelah dars selesai disiarkan di radio, maka kira-kira 1 atau 2 jam setelahnya kami akan bagikan rekaman audionya atau link audionya melalui media “Majmu’ah Manhajul Anbiya”. Tujuannya agar bisa membantu antum memuraja’ah kembali dars tersebut, setelah sebelumnya antum berkonsentrasi mendengarkannya di radio.

5⃣ Semua dars masyaikh ini, kami ambilkan dari situs http://ar.miraath.net . Jadi, apabila mau antum bisa juga mengambil /mengunduh langsung dari sumbernya, tanpa harus mengikuti program ini.

Namun, sebagaimana realita yang ada, bahwa di antara kendala yang dikeluhkan apabila mendengar rekaman taklim masyaikh adalah tidak bisa konsentrasi dan sulit mengatur waktu. Maka untuk MEMBANTU MENGATASI KENDALA TERSEBUT, kami menawarkan program ini. Sehingga antum seakan memiliki jadwal taklim rutin kepada masyaikh ahlus sunnah, dan punya waktu yang cukup untuk memuraja’ahnya.

6⃣ Sebagai bukti bahwa antum memang benar-benar mengambil faidah dari program ini, maka jika mau antum bisa menuangkan petikan-petikan faidah ilmiyah dari dars yang antum ikuti, kemudian antum kirim kepada kami (admin Majmu’ah Manhajul Anbiya) melalui media WhatsApp. Yaitu pada nomor WA +62-852-3652-3991. Apabila layak, kami akan memostingkan faidah dari antum tersebut ke “Majmu’ah Manhajul Anbiya”.

7⃣ Program ini akan kami mulai insya Allah pada :
hari Senin, 26 Rabi’uts Tsani 1436 H / 16 Februari 2015.

Barakallah fikum. Semoga program ini berkenan pada antum semua, dan semoga memberikan faidah ilmu yang bermanfaat. Amin

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"Dipersilakan untuk menyebarluaskan isi dari blog ini untuk kepentingan da'wah, tanpa tujuan komersil dengan menyertakan URL sumber. Jazakumullohu khairan."