Radio Muwahiddin

Selasa, 06 Maret 2012

Para ‘Ulama Kibar Ahlus Sunnah Masa Kini


Para ‘Ulama Kibar Ahlus Sunnah Masa Kini
----------------------------------------------------------------------------------------------------------

Seseorang bertanya tentang Asy-Syaikh Rabi’, Asy-Syaikh ‘Ubaid, dan Asy-Syaikh Al-Fauzan?


Jawabannya, mereka adalah para ‘ulama Ahlus Sunnah wal Jama’ah. Jazahumullah khairan. Sungguh Allah telah memberikan manfaat dengan mereka, ilmu, dan tulisan-tulisan mereka. Demikian juga Asy-Syaikh ‘Abdul Muhsin Al-’Abbad dan para anggota Al-Lajnah Ad-Da`imah, jazahumullah khairan. Allah telah memberikan manfaat dengan kita dan mereka terhadap Islam dan kaum muslimin. Kita memohon taufiq kepada Allah untuk diri kita, mereka, dan segenap kaum muslimin.


Telah kita sebutkan para masyaikh yang mulia, seperti Asy-Syaikh Rabi’, Asy-Syaikh ‘Ubaid, Asy-Syaikh Al-Fauzan, Asy-Syaikh Ahmad An-Najmi rahmatullah ‘alaihi, Asy-Syaikh Zaid bin Hadi Al-Madkhali, Asy-Syaikh Muhammad bin Hadi Al-Madkhali, dan para ‘ulama Ahlus Sunnah wal Jama’ah lainnya baik di Yaman, Hijaz, Najd berulang-ulang dan berkali-kali. Inilah yang semestinya, sanjungan terhadap ‘ulama sunnah dan tauhid.


Di antaranya sebagaimana kalian tahu, pada tahun 1426 H saya menyampaikan muhadharah melalui internet, pada hari Jum’at 26 Dzulhijjah. Kemudian berulang muhadharah-muhadharah berikutnya di dalamnya sanjungan terhadap para masyaikh, masyaikh sunnah dan tauhid. Jazahumullah khairan.


Sesungguhnya Allah berfirman :


Tolong menolonglah kalian dalam kebaikan dan ketaqwaan, dan janganlah kalian tolong menolong dalam dosa dan permusuhan. [Al-Maidah : 2]


Orang yang paling berhak dengan ini adalah para ‘ulama sunnah dan para ‘ulama tauhid, satu sama lain saling memuji dan saling mendoakan. Tokoh terdepan para imam tersebut adalah Asy-Syaikh Bin Baz rahmatullah ‘alaihi, Asy-Syaikh Al-Albani rahimahullah, Asy-Syaikh Ibn ‘Utsaimin rahmatullah ‘alaihi, dan Asy-Syaikh Muqbil rahmatullah ‘alaihi. Mereka adalah para imam masa ini, yang telah Allah berikan manfaat dengan ilmu dan dakwah mereka kepada umat manusian di muka bumi, baik di timur, di barat, di selatan, maupun di utara. Manfaat tersebut terus senantiasa masih ada hingga hari ini dengan karunia dari Allah. Kita memohon kepada Allah agar mengekalkan manfaat tersebut untuk Islam dan kaum muslimin.


Pada hari ini, aku membaca risalah yang sangat bagus karya Asy-Syaikh Rabi’ jazahullah khairan yang memperingatkan dari kesesatan-kesesatan jama’ah tabligh. Saya katakan, semoga Allah membalas beliau dengan kebaikan. Risalah kecil ukurannya, namun manfaatnya sangat banyak. Judulnya : Penilaian Para ‘Ulama Salaf terhadap Jama’ah Tabligh. Buku cetak yang kecil namun sangat bagus dan bermanfaat.


Abu Ibrahim

Muhammad bin ‘Abdil Wahhab Al-Wushabi Al-’Abdali


4 Rajab 1430 H

http://www.sahab.net/forums/showthread.php?t=369400

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

"Dipersilakan untuk menyebarluaskan isi dari blog ini untuk kepentingan da'wah, tanpa tujuan komersil dengan menyertakan URL sumber. Jazakumullohu khairan."